Rabu, 24 November 2010

Sejarah Berdirinya Dinasti Safawi

Sejarah Berdirinya Dinasti Safawi
Kerajaan Safawi atau Dinasti Safawi berdiri berawal dari sebuah gerakan keagamaan yang bernama tarekat safawiah yang didirikan oleh Shafi al-Din Ishak al-Ardabaly (1252-1334 M) yang berpusat di Ardabil Azerbaijan. Faktor pendukung lainnya adalah lemahnya kontrol militer Turki terhadap wilayah yang luas dari pemerintahan pusat.
Shafi al-Din adalah seorang keturunan Syiah yang keenam, gurunya bernama Syiah Taj al-Din Ibrahim Zahidi (1216-1301 M) yang dikenal dengan julukan Zahid Al-Gilani, sehingga Dinasti Safawi dikenal dengan Dinasti Agama yang dilandasi oleh praktek syiah.
Gerakan ini terus dipertahankan dengan tujuan memerangi orang-orang ingkar dari ahli-ahli bid'ah. Gerakan ini semakin besar pengaruhnya di Persia, Syiria dan Anatalia setelah ia mengubah bentuk tarekat itu dari pengajian tasawuf murni yang bersifat lokal, sehingga di negeri-negeri luar Ardabil, Safi al-Din menempatkan seorang wakil yang diberi gelar khalifah dan kemudian gerakan ini berkembang terus dan berhasil mendirikan sebuah kerajaan yang diberi nama Safawi dengan raja pertamanya Safi al-Din (1252-1334 M).
Kepemimpinan khalifah yang fanatik, sehingga kerap kali menimbulkan keinginan di kalangan penganut ajaran itu berkuasa sehingga mereka cenderung masuk dunia politik dengan menambahkan kegiatan politik dengan agama yakni dengan menghimpun orang-orang yang ada di dalam tarekat itu menjadi tentara yang teratur, fanatik dalam kepercayaan serta menentang setiap orang yang bermazhab selain syiah.


Taufiqurohman, H. Sejarah Sosial Politik Masyarakat Islam, Surabaya: Pustaka Islamika, 2003.
Yatim, Badri. M.A. Sejarah Peradaban Islam, Jakarta, 2007.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar